IAIN Ponorogo – Jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA) IAIN Ponorogo mengikuti Rapat kerja nasional (Rakernas) dan Semiloka Perkumpulan Prodi Pendidikan Bahasa Arab (PPPBA) Indonesia. Kegiatan ini mengupas poin-poin penting tentang Best Practice Kurikulum PBA Berbasis MBKM, Bedah Instrumen APS Lamdik dan Akreditasi Internasional (AQAS). Kegiatan ini sukses digelar di El Hotel Kartika Wijaya Batu, Malang Jawa Timur, pada Rabu 24-26 Agustus 2022.
Kegiatan dibuka oleh Dr. Dedih Wahyuddin, M.Ag. Ketua Perkumpulan Prorgam Studi Pendidikan Bahasa Arab (PP-PBA) dan Dr. Tulus Musthofa, M.Pd. ketua Ittahadu Mudarrisil Lughah al-Arabiyah (IMLA). Narasumber dalam kegiatan ini, 1) Prof Yayan Nurbayan, M.Ag, 2) Hanik Mahliatussikkah, M.Hum, 3) Dr. Abd. Syakur, M.Pd., 4) Dr. Nurhadi, MA., 5) Dr. Singgih Kuswardono, M.A.
Perwakilan jurusan PBA IAIN Ponorogo diwakili oleh Ketua jurusan PBA, Ibu Ika Rusdiana, M.A. dalam kegiatan tersebut juga dilakukan penandatangan perjanjian kerja sama (PKS) antara PBA IAIN Ponorogo dengan Perkumpulan Prodi Pendidikan Bahasa Arab (PP-PBA) Indonesia dan Kerjasama antar jurusan PBA se-Indonesia.
Rangkaian kegiatan ini dimulai dengan penandatanganan PKS antar Program Studi Pendidikan Bahasa Arab yang telah bersepakat untuk bekerjasama dalam bidang tertentu dan juga PKS dengan PP-PBA. Ruang lingkup Kerjasama ini meliputi penguatan pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi. Usai penandatangan PKS, acara dilanjutkan dengan FGD tentang implementasi PKS dalam skema MBKM ataupun kerjasama lainnya. Pada hari kedua kegiatan diisi dengan FGD dan presentasi konsep MBKM dari beberapa perguruan tinggi yang sudah menjalankan kurikulumnya. PBA IAIN Ponorogo melakukan kerjasama dengan Program Studi Pendidikan Bahasa Arab dari Perguruan Tinggi lainnya guna penguatan tri dharma perguruan tinggi.