Ponorogo (Sabtu/3/12/2022).
IAIN Ponorogo gelar rapat terbuka senat institut Agama Islam Negeri Ponorogo dalam rangka wisuda program sarjana dan magister tahun 2022 periode IV. Dalam kesempatan ini, rektor IAIN ponorogo, Dr. Hj. Evi Muafiah, M.Ag. mengukuhkan 447 wisudawan yang terdiri dari fakultas Syariah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu keguruan, Fakultas ushuluddin, adab dan dakwah, serta Fakultas ekonomi dan bisnis islam. Dalam kesempatan ini, Jurusan Pendidikan Bahasa Arab meluluskan 21 mahasiswa dan dikukuhkan dengan gelar S.Pd. Dalam sambutannya, Evi mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan yang telah sukses menyelesaikan studinya di IAIN Ponorogo, tak lupa juga ucapan selamat disampaikan kepada orang tua, wali mahasiswa yang telah berhasil mengantarkan putra putrinya sampai di titik penting ini. Selanjutnya, Evi berpesan kepada seluruh wisudawan “jangan hanya puas dengan pencapaian ini, masih ada perjalanan panjang yang harus kalian tempuh, untuk itu teruslah belajar dan mengembangkan diri, bekali diri dengan ilmu pengetahuan dan akhlakul karimah, serta jadilah alumni yang selalu menjaga nama baik almamater IAIN tercinta”, pungkasnya dalam sambutan.
Orasi ilmiah disampaikann olehh Nur Kholis, M,Ag. Ph.D., dengan tema Tasawuf dan Modernitas. Lektor ilmu tasawuf pada fakuktas tarbiyah dzn ilmu keguruan IAIN Ponorogo in menyampaikan bahwa pengalaman tasawuf di era modern hendaknya diletakkan secara proporsional, serta patut diperhatikan dalam bertasawuf di era modern adalah bagaimana membumikan nilai-nilai spiritual di tengah dinamika modernitas kehidupan manusia.